top of page

Reaksi logam alkali dengan air

Alat dan bahan yang digunakan:

  1. Botol

  2. Gelas kimia

  3. Penjepit logam

  4. Kaca arlogi

  5. Kertas saring

  6. Logam natrium(dalam botol minyak tanah)

Cara kerja:

  1. Ambil logam natrium dari botolnya dengan penjepit logam, kemudian letakkan di atas kaca arlogi(hati-hati jangan sampai terkena kulit)!

  2. Serap minyak tanah dari permukaan logam tersebut dengan kertas saring! Amati permukaan logam natrium!

  3. Iris logam natrium dan amati permukaannya!

  4. Isi dua pertiga bagian gelas kimia dengan air, menambahkan 4-5 tetes indicator PP. Amati perubahan yang terjadi!

  5. Raba dinding luar gelas kimia dengan tangan!

  6. Memasukkan kertas saring ke dalam gelas kimia tadi dan atur agar kertas saring tetap berada pada permukaan air.

  7. Potong logam Na sebesar sebesar butir kacang hijau, kemudian dengan bantuan penjepit logam, letakkan logam Na tersebut di atas kertas saring yang berada dalam gelas kimia

  8. Tutup gelas kimia dengan kaca arlogi.

  9. Amati perubahan-perubahan yang terjadi dan catat hasilnya.

  10. Buatlah kesimpulan dan diskusikan dengan kelompok lain!

bottom of page